Minggu, 19 September 2010

SMK Bisa, Menciptakan Tenaga Kerja Siap Pakai




Pendidikan, Lapangan kerja, pengangguran, adalah problem besar di Indonesia, masih rendahnya mutu pendidikan ditambah susahnya mencari pekerjaan, kemiskinan, sedikitnya lowongan kerja yang tersedia, menjadi persoalan yang harus menjadi tugas pemerintah untuk mengambil langkah cepat untuk menyiapkan tenaga kerja siap pakai seperti SMK Bisa, SMK Mandiri, SMK yang lulusannya berkualitas dan siap kerja. Sekolah Menengah Kejuruan harus disiapkan untuk mengisi lowongan kerja tingkat menengah yang sudah tersedia, selain itu pemerintah harus juga mendorong terciptanya peluang kerja baru yang bisa menampung siswa lulusan SMK baik lewat program pegawai negeri, mendorong perusahaan baru, mendukung UKM, UMKM, melatih dan mendorong wirausaha baru, entrepreneur baru, pabrik ramah lingkungan baru, Perusahaan Baru, kesempatan kerja baru.

SMK Bisa, Menciptakan Tenaga Kerja Siap Pakai

Tidak mudah memang menyiapkan tenaga kerja siap pakai, siap kerja, namun upaya departemen pendidikan dalam hal ini Direktoran Pembinaan Pendidikan Kejuruan Direktorean Jenderal Menajemen Pendidikan dasar dan Menengah Departemen Pendidikan Nasional (dit-PSMK) bisa melakukan pembinaan untuk program SMK bisa menurut pengamatan saya adalah langkah tepat terutama terkait dengan banyaknya pengangguran elite, pengangguran dari Lulusan Perguruan Tinggi, pengangguran yang disebakan oleh banyaknya tenaga kerja lulusan perguruan tinggi yang ternyata tidak siap pakai.

Program program SMK bisa harus benar benar bisa link dan match dengan kebutuhan pasar kerja, lebih lebih kalau juga bisa disiapkan untuk mendukung pasar kerja luar negeri yang terampil, bukan hanya sebagai pembantu rumah tangga PRT seperti TKI selama ini.

Persoalan Gengsi, Harus Dirubah dengan Bangga SMK Bisa

Saya senang ada orang sekelas Tantowi Yahya sebagai Icon Iklan SMK Bisa, saya yakin iklan ini akan berhasil mendorong lulusan SMP tertarik melanjutkan ke SMK. Terutama yang berasal dari daerah dimana orang tuanya tidak mampu untuk nantinya (setelah SMA) melanjutkan ke perguruan tinggi yang saat ini biayanya sangat tinggi itu.

Dulu lulusan SMK masuk dalam golongan kelas 2, kalau tidak SMA tidak keren, nah dengan iklan di TV tentang SMK bisa diharapkan ada kebanggaan pada siswa SMK. Dengan modal kebanggaan biasanya diikuti dengan semangat keras selama pendidikan. Semangat kerja keras untuk mengikuti setiap belajaran yang diikuti tentu akan meningkatkan kualitas lulusan SMK.

Kompetensi Siswa SMK Bisa Bersaing Global

Ppemerintah akan terus meningkatkan pembinaan kompetensi siswa SMK berprestasi di tingkat nasional sehingga mampu mengharumkan nama bangsa dan bersaing di tingkat dunia.

Joko Sutrisno, Direktur Pembinaan SMK Depdiknas, di Jakarta, Rabu (2/7), mengatakan, dalam ASEAN Skill Competition yang sudah enam kali diikuti siswa SMK Indonesia, prestasi Indonesia terus meningkat. Bahkan, Indonesia mampu meraih pemenang juara satu.

silahkan berkunjung ke SMK kami >>> smkn1madiun.net

Sabtu, 31 Juli 2010

LOWONGAN PT KAI COMMUTER


PT KAI Commuter Jabodetabek adalah salah satu anak perusahaan PT KERETA API (Persero) yang menyelenggarakan pengusahaan pelayanan jasa angkutan Kereta Api Commuter dengan menggunakan Kereta Rel Listrik di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang (Serpong) dan Bekasi (Jabotabek)

Membutuhkan segera :

Calon Pegawai – Level Staf
Persyaratan umum :

* Warga Negara Indonesia
* Pria & Wanita
* Berusia minimal 18 tahun dan maksimal 30 tahun per 31 Juli 2010
* Pendidikan minimal SLTA dengan rata-rata UAN 7,5 (tujuh koma lima)
* Tinggi badan minimal untuk Pria 165 cm dan Wanita 160 cm
* Berkelakuan baik yang dibuktikan dengan Surat Keterangan Kepolisian
* Menyertakan Surat Keterangan Bebas Narkoba dari Kepolisian
* Berstatus pencari kerja yang dibuktikan dengan Kartu Pencari Kerja dari Departemen Tenaga Kerja
* Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia
* Sehat jasmani dan rohani


Menyertakan keterangan berbadan sehat yang meliputi :

* Mata – Tidak Buta Warna
* Telinga, tekanan darah –NORMAL
* Jantung, paru-paru, ginjal, urine – BAIK
* Berat badan ideal dan proporsional (TB-100)-1/10 dari pengurangan



Persyaratan khusus :

* Calon pelamar akan melalui beberapa tahapan seleksi sampai dengan psikotes
* Pelamar yang lulus seleksi akan mengikuti serangkaian pelatihan di PTKA sesuai prosedur yang berlaku.
* Lamaran harus melampirkan :
* CV atau Daftar Riwayat Hidup
* Copy ijasah terakhir yang dilegalisir
* Copy nilai UAN yang dilegalisir
* Copy transkrip nilai ijasah terakhir yang dilegalisir
* Copy sertifikat dan dokumen pendukung lainnya
* Photo diri terakhir, berwarna 3×4
* Pelamar harap mencantumkan dokumen tersebut dalam attachment.


Lamaran dan CV beserta dokumen pendukungnya, harap dikirim ke alamat email, Paling lambat tanggal 15 Agustus 2010 ke :

krl indonesia
ops@krl.co.id

Sabtu, 10 Juli 2010

Lowongan PT.TRAKINDO UTAMA



Tanggal : 19/06/2010

PT.TRAKINDO UTAMA



Perusahaan swasta Nasional murni berskala Internasional , yang memiliki bisnis dibidang usaha alat-alat berat yang mencakup penyediaan ,dukungan layanan purna jual ,suku cadang dan jasa pendukung lainnya , tersebar di lebih dari 70 cabang di seluruh Indonesia dengan lebih dari 5000 orang karyawan .

Sesuai dengan perkembangan bisnis yang ada pada saat ini membuka kesempatan pada SISWA KELAS 3 dan ALUMNI SMK se Karesidenan Madiun yang berpotensi untuk mengembangkan karier sebagai :

SERVICEMEN TRAINEE

Dengan ketentuan sebagai berikut :

- Jurusan Listrik , Mesin dan Otomotif,

- Usia Maximum 25 tahun.

- Mampu berbahasa Inggris ( min pasif ) dan dapat membaca service Manual dalam bahasa Inggris.

- Bersedia ditempatkan di seluruh Indonesia terutama diluar pulau Jawa dan dilokasi tambang.



Bagi yang berminat harap segera mengirimkan lamaran melalui BKK masing-masing sekolah

- Surat lamaran

- Daftar Riwayat Hidup (Curiculum Vitae)

- Foto copy KTP / Kartu Pelajar

- Pas Foto 4 x 6 = 2 lb

- Foto/Copy Ijazah/Transkrip atau surat lulus sementara.

- Surat Pernyataan bersedia ditempatkan diseluruh wilayah Operasi PT. TRAKINDO UTAMA.



UNTUK ALUMNI :

- Foto copy Ijazah

- Foto copy Transkrip Nilai

- Foto 4 X 6 = 2 lembar.


Tes diadakan tanggal 22-24 Juli 2010 di SMK 1 Madiun...
buruaaan... segera daftar......




Keterangan lebih lanjut Hubungi :

BKK SMKN 1 Madiun

Jl. Thamrin No. 1 Madiun

Tlp. (0351) 459944 Fax. 0351.459944